Kumpulan Makanan khas Tanah Air Maupun Mancanegara

Nasi Liwet

Nasi liwet (bahasa Jawaꦱꦼꦒ​ꦭꦶꦮꦼꦠ꧀translit. Sega Liwet) adalah makanan khas kota Solo dan merupakan kuliner asli daerah Baki, Kabupaten Sukoharjo. Nasi liwet adalah nasi gurih (dimasak dengan kelapa) mirip nasi uduk, yang disajikan dengan sayur labu siam, suwiran ayam (daging ayam dipotong kecil-kecil) dan areh (semacam bubur gurih dari kelapa).
Penduduk kota Solo dan sekitarnya biasa memakan nasi liwet setiap waktu mulai dari untuk sarapan, sampai makan malam. Nasi liwet biasa dijajakan keliling dengan bakul bambu oleh ibu-ibu yang menggendongnya tiap pagi atau dijual di warung lesehan (tanpa kursi). Tempat paling terkenal untuk penjualan nasi liwet (warung lesehan) adalah di daerah Keprabon yang hanya berjualan pada malam hari.
Sentra pedagang nasi liwet banyak dijumpai di Desa Duwet dan Menuran Kecamatan BakiKabupaten Sukoharjo.
Lambat laun hidangan ini mulai memasyarakat, dan penjual nasi liwet pun banyak bermunculan. “Kalau yang pertama namanya Mbah Karto,” ungkap Nurwanto menjelaskan siapa generasi pertama yang menjual nasi liwet. Mbah Karto ini merupakan penduduk asli Desa Menuran dan diketahui mulai menjajakan nasi liwetnya di daerah Keprabon, Solo.

Bahan-bahan

  1. 1 cup beras putih
  2. 1 btg sereh
  3. 1 lbr daun jeruk
  4. Penyedap rasa (royco)
  5. Ikan teri
  6. Petai
  7. 3 siung bamer
  8. 1 siung baput
  9. 3 biji cabe merah
  10. Langkah

    1. Tumis bamer, baput dan cabe sampai wangi. Angkat dan tiriskan
      Cuci beras, takaran air sesuai selera. Kemudian masukkan sereh, daun jeruk, royco dan tumisan bawang. aduk rata, kemudian cook
    2. Goreng ikan teri dan petai. sisihkan
    3. Setelah beras sudah matang, tnggu sekitar 5-10 menit sampai kering kemudian masukkan ikan teri dan petai aduk agar tercampur rata.
    4. Nasi liwet siap disajikan bersama lauk yg lainnya
    5. Selamat mencoba

Tidak ada komentar:

Posting Komentar